Indexed by
Kinematika Mekanisme
Synopsis
Kinematika merupakan materi kuliah dasar sebagai penerapan ilmu fisika dan matematika. Kinematika mempelajari tentang gerak sebuah partikel, benda tegar, atau mekanisme tanpa memperhitungkan gaya yang menyebabkan terjadinya gerakan. Buku ini membatasi pembahasannya hanya kinematika pada mekanisme saja.
Buku ajar Kinematika Mekanisme merupakan satu buku yang diterbitkan penulis berdasarkan program perguruan tinggi dalam menunjang proses belajar mengajar. Bahan ajar ini disadur dari beberapa pustaka yang relevan dengan mata kuliah Kinematika Mekanisme, dengan penambahan contoh penerapan kinematika dengan penyelesaian yang dilakukan secara tahap demi tahap. Hal ini diharapkan dapat memudahkan pembaca dalam mempelajari materi kuliah.
Buku ini membahas mengenai perpindahan sebuah mekanisme yang menyebabkan terjadinya perubahan kecepatan dan percepatan. Ada dua metode yang digunakan dalam menentukan kecepatan dan percepatan, yakni metode grafis dan juga analitis. untuk menerapkan kedua metode ini, diberikan contoh penyelesaian pada beberapa mekanisme seperti mekanisme engkol peluncur, mekanisme 4 batang penghubung, dan juga mekanisme mesin powell.
Order now
Author Biography
Alfian Djafar, lahir di Sengkang, 16 Mei 1987. Penulis telah lulus pendidikan Strata 1 (S1) pada tahun 2010 di Jurusan Mesin, Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin konsentrasi Konstruksi Mesin. Kemudian di tahun 2014, penulis menyelesaikan pendidikan di
Perguruan Tinggi yang sama, yakni Universitas Hasanuddin dalam Program Pascasarjana Program Studi Teknik Mesin dengan konsentrasi Konstruksi Mesin. Tahun 2022, penulis menyelesaikan studi di Program Pendidikan Insinyur, Universitas Hasanuddin melalui jalur Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL).
Saat ini, penulis adalah staf Pengajar sejak tahun 2015 di Program Studi Teknik Mesin, Jurusan Teknologi Industri dan Proses, Institut Teknologi Kalimantan. Penulis mengajar mata kuliah Kinematika Mekanisme, Dinamika Teknik, dan Getaran Mekanik.
References
Dan Marghitu. (2005). “Kinematic Chains and Machine Component Design”, Elsevier
George Martin. (1982). “Kinematics and Dynamics of Machine”, McGraw-Hill.
Holowenko. (1992). “Dinamika Permesinan”, Erlangga.
J.S. Rao. (2011) “Kinematics of Machinery Through Hyperworks”, Springer
Khurmi. (2005). “Theory of Machines 14th”, S. Chand & Co.
Marghitu, Dan. (2005). Kinematic Chains And Machine Components Design, Elsevier Academic Press.
Meriam, Kraige, (t.t.), “Engineering Mehanics 6th Edition”.
Norton, Robert L. (2004). “Design of Machinery”, 3rd edition, New York : McGraw-Hill
Pusvyta, Yeny. (2016). Analisa Kecepatan pada Alat Peraga Mekanisme Engkol Peluncur, Flywheel, Jurnal Teknik mesin Untirta.
Rizki, Muhammad, dkk. (2021), Analisis Kecepatan Mekanisme Engkol Peluncur., Jurnal Pendidikan Tambusai.
Shigley, Uicker, (1981), “Theory of Machines and Mechanism”, McGraw-Hill
Singh. (2011). “Kinematic Fundamentals”, http://cnx.org/content/col10348/1.29/
Verma, SK, dkk. (2016). Kinematic Analysis of Mechanisms using Velocity and Acceleration Diagrams (VAD) Module in MechAnalyser Software, The 8th Asian Conference on Multibody Dynamics.